Senin, 28 Mei 2012

Gambar 3 D dengan Photoshop CS6

Dalam hal ini gambar  3 dimensi hanyalah efek, jadi hasil akhir juga berupa gambar 2 dimensi, tidak seperti pembuatan gambar 3 Dimensi dengan Auto cad, 3D Max dll. Mengenai adobe Photoshop mengkin sudah tidak asing lagi sebagai aplikasi untuk membantu kita dalam editor foto maupun membuat gambar didalam komputer secara langsung. Perkembangan Adobe Photoshop sangat pesat, perkembangannya terutama fitur fitur didalamnya. sekilas memang tidak ada beda dalam versi photoshop tapi didalamnya terdapat banyak fitur yang semakin banyak dan semakin mudah digunakan.

Membuat 3 D dengan Adobe Photoshop.
  •  Buatlah dokumen baru 800 x 600 px resolusi 72 saja
  • Tuliskan dengan text tool kata Meja Belajar dengan ukuran font 70, warna merah seperti berikut.

  •   Sebelum ke pengaturan 3D buatlah kata tersebut sebaik mungkin. Karena jika sudah ketahap 3D objek kata tersebut tidak bisa dirubah.


  •       Dalam Tool Menu pilihlah menu 3D.
  •       Pilih New 3D extrusion from selected layer. (layer meja sekolah yang dipilih)
  •      Maka akan berubah lembar kerja 2D ke 3D. Lakukan pengaturan tata letak dengan pergeseran mouse untuk memutar objek tulisannya
  •         Akan mendapatkan hasil kurang lebih seperti ini.




  • Jika sudah mendapatkan letak yang anda inginkan lakukan pencahayaan dengan merubah point cahaya. Klik gambar infinite light 1 biasanya terletak dipojok sebagai lingkaran cahaya.
  • Jika sudah diklik maka objek terdapat point light seperti berikut.
  • Perhatikan lingkran besar dan kecil putih tersebut. Langkaran besar sebagai pusat dan lingkaran kecil sebagai lampu atau koordinat dari lampunya.
  •  Dengan mouse gerakan lingkaran kecil tersebut sesuai dengan keinginan.
  •  Jika sudah selesai. Dan ingin kembali ke lembar kerja normal klik sembarang tool di Toolbar photoshop.


  •  Hasil akhir modifikasi dari 3D menggunakan deform


2 komentar: